YouTube merupakan media online paling populer dalam hal berbagi dan menikmati tontonan video. Banyak sekali konten kreatif, mendidik, hingga menghibur yang diuanggah oleh para pengguna setiap hari. Ssst.. namun tahukah kamu kalau situs steaming ini juga menyimpan keyword ‘terlarang’ yang tersembunyi?
Jangan mikir jorok dulu, ‘terlarang’ di sini bukan berarti tidak boleh dicoba. Justru sebaliknya, akan ada semacam rasa penasaran tersendiri untuk mencoba kalau kamu sudah mengetahuinya.
Apa saja sih keyword ‘terlarang’ di YouTube itu?
1. Use the Force Luke
Dengan mengetikkan keyword “Use the Force Luke” di kolom pencarian YouTube, kamu bukannya akan menemukan video, melainkan tampilan YouTube yang bergerak secara acak mengikuti gerakan mouse-mu. Jika kamu menggeser mouse ke kiri, tampilannya akan bergerak seolah-olah kamu melemparnya ke arah kiri, begitupun ketka kamu menggerakkan mouse ke kanan, atas, atau bawah.
youtube.com
2. Beam me up Scotty
Kalimat “Beam me up, Scotty” pernah diucapkan oleh Kapten Kirk saat akan melakukan teleportasi di film animasi Star Trek. Nah, dengan mengetikkan keyword “Beam me up Scotty” pada kolom pencarian, maka hasilnya akan memunculkan pendaran warna biru seperti aurora disertai bintang-bintang.
itadvicex.com
3. Doge meme
Secara default, font yang digunakan oleh YouTube adalah jenis huruf Arial berwarna hitam. Namun, tahukah kamu kalau kamu bisa dalam sekejap mengubah jenis dan warna huruf yang digunakan di YouTube hanya dengan mengetikan kata kunci “Doge meme”? Coba saja, dan lihat hasilnya!
imgur.com
4. Do the Harlem Shake
Masih ingat fenomena viral lagu ‘Harlem Shake’ di tahun 2013 lalu? Hebohnya video orang-orang bergoyang dengan diiringi lagu ‘Harlem Shake’ memang sudah berlalu, namun YouTube masih tetap bisa ber-Harlem Shake ria kapan pun kamu mau.
plush-media.com
Karena dengan mengetikan kalimat “Do the Harlem Shake” di kolom pencarian, secara otomatis YouTube akan memutar lagu Harlem Shake. Tidak itu saja, logo YouTube di pojok kiri atas akan bergerak-gerak diikuti oleh seluruh tampilan YouTube yang bergoyang mengikuti iramanya.
Bagaimana anda ingin coba membuktikannya?.
4 Keyword ‘Terlarang’ yang Bisa Kamu Temukan di YouTube
Reviewed by Diyah Ayu P Putri
on
11:07 PM
Rating: 5
No comments: